Scribble Art Dengan Infinite Design

Cara Membuat Scribble Art Dengan Infinite Design


Scribble Art merupakan seni coretan/sketsa yang mengikuti objek secara sembarang atau dengan kata lain scribble merupakan teknik gambar berantakan atau tulisan awut-awutan yang sengaja di buat untuk membuat kesan artistic.Dalam kesempatan kali ini saya akan memberikan tutorial bagaimana Cara Membuat Scribble Art Dengan Infinite Design.

Kebanyakan untuk membuat teknik ini para desainer grafis atau kreator akan menggunakan software atau aplikasi yang tersedia di Perangkat Komputer seperti Adobe Photoshop,namun dalam artikel ini saya akan menjelaskan bagaimana membuat scribble di smartphone android.Untuk hasilnya sendiri kamu dapat melihat gambar di bawah ini.

Sangat terlihat dengan gambar di atas bahwa effect coretan di atas sangat sembarang tidak adanya pola teratur dalam pembuatannya hanya memperhatikan tingkat ketebalan dan ukurannya saja.

Cara Membuat Scribble Art Dengan Infinite Design


Sebelum itu kamu terlebih dahulu siapkan foto  yang ingin dibuat scribble dan tentu saja instal/Buka aplikasi Infinite Design,silahkan download terlebih dahulu aplikasi di google play store dan tentunya aplikasi ini gratis dan terbebas dari iklan.Untuk lebih mengetahui apa saja yang bisa di buat dengan aplikasi Infinite Design silahkan kamu klik disini.Langsung pada tutorialnya:

1.Buka Aplikasi Infinite Design dan tunggu sampai muncul jendela aplikasinya.

2.Maka akan muncul Dua pilihan yaitu New dan Image,dan pilih New.

3.Kenudian akan muncul tampilan untuk mengubah nama,ukuran dan background.Yang akan saya contohkan menggunakan warna background hitam.

4.Kemudian Import foto dengan cara klik icon titik tiga di pojok kanan atas lalu pilih Import>Galery.

5.Selanjutnya pergi ke menu pensil yang ada di pojok kiri layar handphone kamu dan pilih Ink>Balpoint Pen.

6.Kemudian ubah ukuran Balpoint Pen sesuai dengan selera.

7.Kemudian buat coret-coretan pada foto,untuk melihat hasilnya silahkan pergi ke menu layer lalu non aktifkan layer.

8.Lakukan sampai bagian foto tertutupi dengan coret-coretan.


9.Jika sudah klik titik tiga di pojok kanan atas dan pilih Expore untuk menyimpan foto ke Galery.

Tips And Trik Membuat Scribble Art:


1.Untuk hasil yang bagus silahkan ubah setiap ukuran pen,untuk bagian mata,mulut dan telinga gunakan ukuran 3 sampai 5.Dan untuk bagian hidung,rambut dan kulit gunakan ukuran 6 sampai 10.

2.Untuk mendapatkan hasil yang bagus ikuti alur cahaya pada foto dan pastikan saat mencoret itu searah.

Nah foto Scribble Art pun sudah jadi,untuk membuat Scribble Art di aplikasi Picsart silahkan klik link disini.Mungkin itu yang bisa sampaikan apabila ada kesalahan dalam penulisan saya mohon maaf,apabila kamu ingin dibuatkan effect scribble art silahkan kamu kunjungi media sosial saya yang tertera di bawah.Jangan lupa untu share artikel ini ke teman,keluarga dan lain-lain agar mereka tahu apa yang kamu ketahui.Terima Kasih.






Posting Komentar

3 Komentar

  1. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  2. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh administrator blog.

    BalasHapus